Kendaraan truk box dengan nopol B 9124 EO terguling di jalan tol dalam kota sebelum jembatan Slipi arah ke Tomang. Kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 09.55 Wib, Rabu (01/04/2009). Posisi terakhir truk roda kanan berada diatas dan menghadap ke arah berlawanan.
Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa kecelakaan tersebut, sang sopir dan kernet hanya mengalami lecet ujar salah satu petugas PJR 914 Dit Lantas Polda Metro Jaya yang ada di tempat kejadian.
Informasi yang diterima TMC, kecelakaan tersebut terjadi karena sang sopir kaget ketika kendaraan yang ada didepannya melakukan pengereman mendadak dan menyebabkan sang sopir kehilangan kendali.
Akibat kecelakaan tersebut situasi arus lalu lintas di jalan tol dalam kota dari arah Semanggi menuju Tomang tersendat menjelang tempat kejadian.
Link: http://www.lantas.metro.polri.go.id/news/index.php?id=2&nid=18713
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar