Senin, 26 Oktober 2009

[TMC] Jam Pulang Kantor, Lalin Di Jakarta Padat


Ditlantas Polda Metro Jaya pukul 18.50 WIB, Senin, 26/10, situasi arus lalu lintas di ruas tol maupun jalan arteri. Sudah mengalami kepadatan karena peningkatan volume kendaraan.

Peningkatan volume kendaraan terjadi jam pulang kantor. Kepadatan terjadi antara lain di ruas tol dalam kota dari arah Slipi menuju Cawang. Kepadatan arus lalu lintas juga terjadi di arah sebalikanya.
Lalu lintas dari arah Matraman mengarah ke Kampung melayu terpantau ramai cenderung padat, untuk arah sebaliknya ramai lancar.

Kemudian dari arah Kampung melayu menuju ke arah CIlilitan terpantau padat, antrian terjadi di lampu merah Kompor, setelah itu ramai lancar cenderung padat, demikian juga untuk arah sebaliknya.

Selanjutnya, situasi lalu lintas di sekitar lampu merah Matraman, arus lalu lintas yang dari arah Pramuka baik yang menuju ke Jatinegara, Manggarai dan arah Senen terlihat padat.

Untuk arah Manggarai menuju ke lampu merah Matraman dilaporkan ramai cenderung padat, dan antrian menjelang lampu merah matraman. Arus lalu lintas yang dari arah Jatinegara, ramai lancar tersendat menjelang lampu merah matraman.

Dan situasi lalu lintas di sekitar lampu merah St. Carolus, dari Senen mengarah ke Matraman ramai padat antrian terjadi di lampu merah depan UI Salemba.

Kemudian yang dari arah Matraman terpantau Ramai lancar Cenderung padat, antrian menjelang lampu merah. Arus lalu lintas yang dari arah Jl. Diponegoro juga terlihat padat, antrian terjadi di lampu merah salemba.


Link: http://www.lantas.metro.polri.go.id/news/index.php?id=2&nid=21806

Tidak ada komentar:

Posting Komentar