Selasa, 16 Februari 2010
[TMC] Truk Trailer Melintang di Jl.Pegangsaan II Jakarta Utara
Sebuah truk trailer bernopol B.9492 AD berukuran 40 feet masuk got sehingga bagian belakangnya melintang dan menutup jalan Pegangsaan II Jakarta Utara. Selasa (16/02) pukul 20.30 Wib.
Informasi dari Aipda Ganda Aritonang, truk trailer tersebut menghindari kendaraan di depannya yang terlibat kecelakaan, sehingga truk trailer tersebut membanting setir arah kiri sehingga trailer tersebut masuk got dan bagian belakang trailer menutup ruas jalan pengangsaan II.
Aritonang menambahkan saat ini petugas lalu lintas dan kendaraan derek sudah berada dilokasi kejadian untuk mengevakuasi trailer tersebut.
Link: http://www.lantas.metro.polri.go.id/news/index.php?id=2&nid=23784
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar